Info : Hub. 08222-0571-522 (WA) atau Kontak Kami

Samsung Galaxy M10, Seri Ponsel Murah Terbaru Dari Samsung Akan Segera Dirilis!

Yuhuu.., Samsung kabarnya akan segera merilis ponsel pintar kelas entry-level tahun depan. Kabarnya smartphone tersebut termasuk seri dari smartphone Galaxy M yang bakal diluncurkan, salah satunya yaitu Samsung Galaxy M10.

Pasalnya ponsel pintar ini sudah pernah muncul di website GeekBench dengan mempunyai nomor model SM-M105F. Sempat muncul sebentar di situs GeekBench, namun kini data SM-M105F sudah ditarik dan sudah tidak ada lagi.

Berdasarkan data yang pernah dikeluarkan oleh situs GeekBench, smartphone Samsung Galaxy M10 akan ditanam chipset Exynos 7870 yang mempunyai 8 inti core prosesor dengan kecepatan 1,56 GHz, dan juga dilengkapi RAM 3 GB untuk menunjang performa ponsel pintar ini.

Dari spesifikasi yang dipunyai Galaxy M10, Samsung Galaxy M series bakal akan menggantikan posisi dari seri Galaxy On. Nanti di tahun depan bakal ada tiga smartphone seri Galaxy M yang akan dirilis, yaitu Galaxy M10 (SM-M105), M20 (SM-M205), dan M30 (SM-M305).

Tiga seri Galaxy M tersebut meliputi Samsung Galaxy M10 yang merupakan seri yang paling rendah dengan menawarkan storage 16GB dan 32GB. Sedangkan Galaxy M20 mempunyai storage 32GB dan 64GB. Sementara yang terakhir dan tertinggi yaitu Galaxy M30 dengan storage 64GB dan 128GB.

Tagged

Bagikan ini:

PinIt

About Ibnoe Vaiz

Hobi jalan-jalan, lebih suka menulis berita teknologi, gadget, dan ponsel pintar. Selalu semangat dalam melakukan sesuatu hehe :).

View all posts by Ibnoe Vaiz →

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *