Info Tentang Produk : Hub. 08222-0571-522 (Telp/SMS/WA) atau Kontak Kami

Kredit Tanpa Agunan Program KUR BRI Bisa Daftar Online Limit Hingga Rp 50 Juta

Bank milik Pemerintah, yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) mengeluarkan kredit tanpa agunan berupa kredit usaha rakyat (KUR) yang memiliki syarat dan cara pengajuan yang tidak begitu sulit dengan cara online.

Kredit Tanpa Agunan berupa KUR dari BRI ini membidik kira-kira 57 juta usaha ultra mikro yang kurang mendapatkan akses pendanaan melalui bank. Mereka ini diberikan kredit tanpa agunan berupa KUR dari BRI melalui layanan digital atau dapat mendaftar secara online melalui situs BRI.

Dirut PT Bank Rakyat Indonesia Tbk Sunarso menerangkan, baru-baru ini hanya sekitar 20 persen usaha ultra mikro yang memperoleh akses pembiayaan dari PT Bank Rakyat Indonesia Tbk.

“Mudah-mudahan kita dapat melayani masyarakat sebanyak mungkin dengan biaya yang semurah mungkin,” ujar Sunarso dalam keterangan yang diterima ApaSajaAda.com, pada hari Senin (8/2) pekan lalu.

Dia menerangkan bahwa usaha ultra mikro yaitu usaha super kecil yang berada di bawah usaha mikro, dengan memiliki ticket size kurang dari Rp 10 Juta. Jangka pembayaran pinjaman bisa lebih pendek, karena sebagian besar dari pemilik usaha ultra mikro keperluan akan pinjamannya yakni harian.

Cara memperoleh kredit tanpa agunan dari KUR BRI

Cara memperoleh pinjaman tanpa agunan berupa KUR BRI yaitu sebagai berikut:

  • Kunjungilah situs kur.bri.co.id dengan mengetikannya di browser Anda
  • Lalu pilihlah “Ajukan Pinjaman KUR”
  • Login dengan alamat email dan masukkan password apabila sudah mempunyai akun yang sudah terdaftar. Akan tetapi, bila belum mendaftar pada situs tersebut dapat memilih tombol “Daftar”
  • Bacalah secara seksama pernyataan yang diberikan oleh bank BRI dan jangan lupa pencet “Setuju”
  • Isilah formulir pengajuan kredit secara online yang diberikan oleh bank BRI. Di antaranya yaitu mengenai profil pelaku usaha, profil usahanya, upload dokumen yang diperlukan, dan Data Pengajuan Kredit.

Syarat untuk mengajukan kredit tanpa agunan berupa KUR BRI 2021

Dilansir dari situs resmi BRI, berikut ini syarat untuk mengajukan pinjaman tanpa agunan berupa KUR BRI tahun 2021:

  1. Pelaku usaha perorangan (Individu)
  2. Mempunyai usaha yang sudah berlangsung minimal 6 (enam) bulan jalan.
  3. Mengembangkan usahanya di salah satu marketplace atau e-commerce (seperti Tokopedia, Shopee, dll) dan/atau platform penyedia ride hailing (misal Grab atau Gojek)
  4. Tidak memiliki kredit atau pinjaman yang sedang berjalan dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KKB, Kartu Kredit, dan KPR
  5. Persyaratan administrasi, Identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha (bisa berupa surat keterangan yang dikeluarkan oleh pihak ride hailing atau e-commerce)

Suku bunga dan plafon pinjaman

Dalam Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk memberikan maksimal kredit hingga Rp 50 juta. Selain itu, suku bunga pinjaman yang diberikan oleh BRI tidak begitu besar yaitu 6% pa. Sedangkan untuk tenor pinjaman atau kredit dapat menyesuaikan yaitu 12, 18, dan 24 bulan.

Tagged

About Ibnoe Vaiz

Hobi jalan-jalan, lebih suka menulis berita teknologi, gadget, dan ponsel pintar. Selalu semangat dalam melakukan sesuatu hehe :).

View all posts by Ibnoe Vaiz →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *